Tingkatkan Skill Kepemimpinan Siswa, MAN IC Batam Adakan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS)

Batam— Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Batam kembali adakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDKS) untuk seluruh pengurus organisasi siswa masa bakti 2024/2025. LDKS ini dilaksanakan selama dua hari yaitu pada tanggal 22 Oktober 2024 kegiatan indoor di Lantai II Gedung PTSP, dan 26 Oktober 2024 kegiatan Outbond di Lapangan MAN IC Batam. LDKS kali ini mnegusung tema Bangkit Bersinergi Bertransformasi: Membentuk Pemimpin Muda yang Kreatif, Proaktif, dan Inspiratif

Batam— Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Batam kembali adakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDKS) untuk seluruh pengurus organisasi siswa masa bakti 2024/2025. LDKS ini dilaksanakan selama dua hari yaitu pada tanggal 22 Oktober 2024 kegiatan indoor di Lantai II Gedung PTSP, dan 26 Oktober 2024 kegiatan Outbond di Lapangan MAN IC Batam. LDKS kali ini mnegusung tema Bangkit Bersinergi Bertransformasi: Membentuk Pemimpin Muda yang Kreatif, Proaktif, dan Inspiratif


Kegiatan LDKS ini menghadirkan empat orang narasumber yang akan menyampaikan beberapa materi yaitu :

1.    Dr. M.Kamal, S.Ag., M.Pd menyampaikan materi Kepemimpinan. Kamal menyampaikan sebagai seorang pemimpin hendaknya kita memiliki skill POAC (Planning, Organizing, Actuating, and Controlling). Bagi seluruh anggota organisasi diharapkan dapat menjadi role model yang bisa dijadikan pedoman bagi teman-teman yang lain dalam menjalankan keseharian.

2.    Aliyah, S.Pd., M.M menyampaikan materi Administrasi dan Organisasi. Dalam materinya, Ustadzah Aliyah memberi materi tentang pentingnya administrasi organisasi, agar jalannya organisasi dapat tertata dan terarah dengan baik. . Administrasi tersebut mencakup struktur keanggotaan organisasi, seluruh kegiatan surat menyurat organisasi, baik surat keluar maupun surat masuk, pendataan barang inventaris organisasi, dan juga penyusunan anggaran biaya yang masuk dan keluar dari organisasi tersebut. 

3.    Perwakilan Kesbangpol (Nining) menyampaikan materi Wawasan Kebangsaan. Nining menyampaikan pentingnya wawasan kita dalam hal kebangsaan. Mulai dari pentingnya bangga terhadap bangsa dan negara sendiri dan pentingnya rasa cinta tanah air dalam diri kita. 

4.    Perwara Sya’ban Al Buchari menyampikan materi Public Speaking. Sya’ban menyampaikan pentingnya kemampuan dalam komunikasi sebagai seorang pengurus organisasi, karena kita berurusan dengan banyak orang. Hal ini tentu saja perlu kemampuan bagaimana cara berbicara di depan umum, dan tentunya itu harus dilatih salah satunya dengan cara latihan vokal rutin.